BANYAK cara orang
mencari kegiatan untuk refreshing keluarga. Di kota-kota besar seperti Palembang, salah satunya adalah dengan menggelar karaoke bareng keluarga, termasuk di mal-mal. Biasanya mereka tidak hanya fokus nyanyi, tapi kebersamaan dalam momen tertentu, seperti ulang tahun anak dan sebagainya.
Tren keluarga karaoke bareng ini mulai digemari warga metropolis sejak setahun lalu, dan kini tempat karaoke keluarga semakin menjamur. Lokasinya juga strategis seperti di lingkungan pusat perbelanjaan seperti mal Palembang Square, Palembang Trade Center, atau komplek ruko Rajawali.
Tiap weekend Sabtu dan Minggu, banyak keluarga yang bersenang-senang. Seperti keluarga Fauzi (25) yang membawa serta istri dan tiga putrinya karaoke di NAV 2 room 2 mal Palembang Square, Sabtu (28/2) pukul 15.00. Fauzi mengaku karaoke dengan keluarga untuk bersenang-senang, sekaligus mempererat hubungan keluarga.
Kegembiraan, itu yang tergambar di setiap ruangan karaoke keluarga. Meski suara pas-pasan, tetap bisa unjuk gigi di depan semua orang dengan tanpa beban, mungkin karena suara yang fals. Jika masih kurang PD juga untuk bernyanyi, paling tidak bisa ikut tertawa ria.
Pihak pengelola pun tidak hanya menyediakan kamar-kamar karaoke, tapi hall yang lebih besar, sehingga dapat menampung banyak anggota keluarga. Juga tersedia beragam jenis menu makanan dan minuman lokal dan dari luar. Semua dapat dinikmati dalam satu momen, tentunya disesuaikan dengan kocek.
Ini salah satu faktor yang menarik minat Wahyudi dan istrinya, Komala. Kemarin, keduanya mengajak serta Yayan (9) dan Rini (7) karaoke di Inul Vizta. Menurut Wahyudi, ia karaoke bersama keluarga rutin paling tidak satu kali dalam sebulan. Biasanya hanta Minggu.
“Kita hari ini (Sabtu, red) karaoke karena besok saya ada tugas ke luar kota. Bulan ini, ya baru ini ada kesempatan. Saya suka suasananya, selain nyaman privasi kita terjaga. Ya, bebas lah,” katanya.
Bebas Pilih Promo
Pasar karaoke keluarga lumayan tinggi. Dalam satu hari tercatat sekitar 50-70 keluarga yang karaokean. Itu karenanya rumah-rumah karaoke menawarkan beragam promo dan kemudahan untuk tetap menarik minat para keluarga yang butuh hiburan.
Tren masyarakat perkotaan menghibur diri di tempat-tempat karaoke berimbas pada persaingan antarpengelola. Mereka mengatakan, sebagai usaha jasa yang bergerak di bidang hiburan, pelayanan menjadi nomor satu. Tidak hanya meliputi fasilitas tetapi juga keramahan, kenyamanan, dan keamanan.
NAV Menawarkan keanggotaan (member) dengan persyaratan hanya untuk perseorangan (keluarga) bukan untuk grup perusahaan, biaya Rp 350 ribu. Member card berlaku setahun dengan bonus free pass pada pukul 12.00-18.00 kecuali Jumat, Sabtu, dan malam hari besar.
Member card itu dapat digunakan untuk diskon 10 persen VIP karaoke dan diskon 10 persen untuk makan minum di karaoke. Juga diskon khusus makanan di BIMA Restaurant. “Kita berikan service terbaik untuk pelanggan. Promo ini dapat berubah setiap saat,” kata Yusuf, suvervisor NAV.
Di Inul Vista, ada promo happy our pukul 11.00-19.00 dilanjutkan pukul 23.00-02.00. Tiap pelanggan diberikan fasilitas LCD, wide screen, recording, chatting antar ruangan, movie station, kamera, dan remote system type terbaru.
Nah, jika Anda ingin mencoba rehat sejenak dari kesibukan yang mehimpit, bisa juga mencoba melepaskan beban itu dengan karaoke bersama keluarga. Minimal dua jam, Anda sudah bisa happy dan menjadi selebrity kagetan panggung karaoke
Tidak ada komentar:
Posting Komentar